Partisipasi Aktif Mahasiswa Mengawasi Pemilu, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Melakukan MoU dengan Universitas Kristen Indonesia
|
Â
Jakarta - Bawaslu Provinsi DKI Jakarta melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) dengan Universitas Kristen Indonesia (UKI) Jakarta, Kamis (06/10/2022).
Pada acara Seminar nasional bertajuk "Peran Lembaga dalam meningkatkan Partisipasi Politik Generasi Muda dalam Memilih dan Mengawasi Pemilu tahun 2024", juga dilangsungkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) antara Bawaslu Provinsi DKI Jakarta dengan Universitas Kristen Indonesia (UKI) Jakarta.
Penandatanganan ini dilakukan secara langsung oleh Siti Khofifah selaku Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Koordinator Divisi Humas yang mewakili Ketua Bawaslu Provinsi DKI Jakarta dan Universitas Kristen Indonesia (UKI) Jakarta yang diwakili oleh Wakil Rektor bidang akademik dan inovasi di Graha William Soeryadjaya kampus UKI.
Â

Â
Dalam sambutannya, Khofifah mengajak para mahasiswa untuk menumbuhkan awareness dalam diri pada pengawasan Pemilu agar demokrasi tetap berdiri tegak.
"Legitimasi hasil pemilu akan lebih kuat apabila keterlibatan yang tinggi dari masyarakat khususnya mahasiswa akan partisipasi aktifnya mengawasi Pemilu." Tutupnya.
Hadir pula pada acara tersebut Kepala Badan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta, Ketua KPU Kota Jakarta Timur dan Anggota Bawaslu Kota Jakarta Utara.
Editor     : Humas Bawaslu DKI Jakarta
Penulis   : I Gede Parasara Manela
Fotografer : I Gede Parasara Manela