Jakarta – Curhat kehumasan : Agenda tersembunyi di tengah penyerahan laporan akhir 2020 divisi humas Bawaslu DKI
|

Â
Pada Rabu (17 Maret 2021) Bawaslu Provinsi DKI Jakarta menyerahkan laporan akhir 2020 divisi humas. Pada kesempatan tersebut pimpinan Bawaslu RI sekaligus koordinator divisi Hukum Humas Datin, Fritz Edward Siregar menyampaikan beberapa arahan yang menarik, diantaranya adalah bagaimana humas harus semakin meningkatkan kreatifitas dan inovasi serta bagaimana membuat kajian regulasi yg dikemas secara menarik.
Dalam kesempatan tersebut beliaupun masih sempat menanyakan kabar dan kondisi pengelolaan kehumasan di Bawaslu Kabupaten/Kota. Merespon hal tersebut, Siti Khofifah selaku kordiv Humas yang juga mengampu hubungan antar lembaga pada tahun 2020 menjelaskan detail dari isi laporan akhir yang diantaranya mengenai beberapa capaian istimewa yang berhasil dilakukan, seperti aplikasi PPID online berbasis android yg bisa di unduh dari playstore, kerjasama dengan perguruan tinggi, anugrah dari Bawaslu RI sebagai Bawaslu Provinsi yg sudah informatif dan beberapa capaian istimewa lainnya.
Pertemuan istimewa ini juga menjadi ajang curhat mengenai rencana kerja serta inovasi yang akan coba diinisiasi oleh divisi humas Bawaslu Provinsi DKI Jakarta di tahun 2021, termasuk didalamnya mengenai masih adanya pekerjaan rumah untuk lebih meningkatkan kualitas dan kapasitas tim humas.
“Laporan kehumasan ini dibuat sebagai bentuk pertanggungjawaban kinerja humas dan juga sebagai bahan evaluasi untuk tahun 2021†kata Siti Khofifah.
Lebih lanjut Siti Khofifah menyampaikan bahwa peran humas sangat penting untuk membangun citra lembaga Bawaslu, untuk itu kami masih membutuhkan bimbingan dalam mengupgrade skill baik dibidang jurnalistik dan pengelolaan media informasi lainnya".