Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Gelar Rapat Koordinasi Sentra Penegakan Hukum Terpadu Menjelang Pemilu Serentak Tahun 2024
|
Â
Jakarta, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan Fasilitasi Sentra Gakkumdu “Rapat Koordinasi Sentra Penegakan Hukum Terpadu Menjelang Pemilu Serentak Tahun 2024â€, Selasa (13/12/2022).Â
Mahyudin Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Bawaslu Provinsi DKI Jakarta mengingatkan akan banyaknya tugas Gakkumdu kedepannya.
Senada dengan hal tersebut, Koordinator Divisi SDMO Irwan Supriadi Rambe menyampaikan intensitas Pemilu akan semakin tinggi “Ketika pengumuman peserta parpol diumumkan besok, maka intensitas semakin tinggiâ€, ucapnya.
Kegiatan Fasilitasi Sentra Gakkumdu “Rapat Koordinasi Sentra Penegakan Hukum Terpadu Menjelang Pemilu Serentak Tahun 2024†dibuka oleh Benny Sabdo, Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Provinsi DKI Jakarta. “Perlu adanya sinergi dari tiga lembaga yang tergabung dalam Gakkumdu, untuk itu penyamaan persepsi dalam menangani tindak pidana Pemilu perlu dilakukan†tutupnya menutup sambutan pembukaan.Â
Dengan menghadirkan narasumber yakni AKBP Gunawan, S.H., MH dari Polda Metro Jaya, Pratama Hadi dari Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta serta Dr. Saiful Anam, S.H., M.H. Dosen Fakultas Hukum Universitas Sahid Jakarta yang menyampaikan materi Sinergitas sentra Gakkumdu dalam penanganan pelanggaran Pemilu serentak 2024.
Turut hadir dalam kegiatan Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi DKI Jakarta beserta Jajarannya, Polda Metro Jaya, Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, anggota Gakkumdu Kota Jakarta Barat, Anggota Gakkumdu Kota Jakarta Selatan dan Anggota Gakkumdu Kabupaten Kepulauan Seribu serta kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Provinsi DKI Jakarta.
Â
Â
Editor             : Humas Bawaslu DKI Jakarta
Penulis           : Jimmi Mustafa
Fotografer      : Yandi