Bawaslu DKI Jakarta Terima Audiensi TV One, ISKI, Institut STIAMI dan UNKRIS
|
Â
Â
Â
Â
Jakarta, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta diwakili oleh Koordinator Divisi Humas data dan Informasi Dr. Sitti Rakhman menerima audiensi dari media, organisasi dan mahasiswa.
Â
Audiensi TV One
Dr. Sitti Rakhman menerima dan menyambut baik audiensi yang dilakukan TV One ke Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Tv One sebagai salah satu TV Swasta Nasional merupakan mitra strategis dalam penyebaran informasi maupun sosialisasi Pengawasan Pemilu.
Â
Audiensi Institut STIAMI
Koordinator Divisi Humas, Data dan Infromasi Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Dr. Sitti Rakhman menyambut baik semangat teman-teman dari institut STIAMI yang ingin terlibat dalam pengawasan Pemilu, Rakhma menyampaikan Bawaslu Provinsi DKI Jakarta terbuka untuk bekerjasama serta berkolaborasi dalam pengawasan partisipatif.
Â
Audiensi ISKI
Bawaslu Provinsi DKI Jakarta menerima kunjungan ISKI (Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia) Jakarta. Dalam audiensinya, ISKI menyampaikan hal-hal terkait kolaborasi dan Kerjasama yang dapat dilakukan ISKI bersama Bawaslu Provinsi DKI Jakarta. Dr. Sitti Rakhman sangat mengapresiasi gagasan ISKI, beliau menyampaikan ISKI sebagai organisasi yang dekat dengan pemilih pemula tentu dapat menjadi mitra Bawaslu DKI Jakarta dalam menjangkau pemilih Pemula/
Â
Audiensi UNKRIS Jakarta
Kedatangan UNKRIS ke Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, selain bersilatuhami juga turut mengundang Bawaslu Provinsi DKI Jakarta untuk memberikan pembekalan terkait pengawasan Pemilu. “Tentu ini menjadi kehormatan kami Bawaslu Provinsi DKI Jakarta untuk dapat memberikan sosialisasi maupun informasi seputar pengawasan Pemilu kepada mahasiswaâ€, ucap Rakhma Koordinator Divisi Humas, Data dan Informasi Bawaslu Provinsi DKI Jakarta.
Â
Â
Â
Editor             : Humas Bawaslu DKI Jakarta
Penulis           : Jimmi Mustafa
Fotografer      : M. Fachri