Melalui Rakor Kelembagaan Dengan Stakeholder, Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Laksanakan Evaluasi dan Proyeksi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024
|
Bawaslu Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan Rapat Koordinasi Kelembagaan dengan Stakeholder dengan tema Evaluasi dan Proyeksi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024.
Kegiatan dibuka oleh Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Burhanuddin. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa Pilkada DKI dianggap bisa menjadi “rol model†pelaksanaan Pilkada di daerah-daerah yang ada Indonesia, Jakarta (06/02/2025).
Dalam kesempatan yang sama Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Quin Pegagan juga mengapresiasi kepada Masyarakat Jakarta pada Pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta.
Lain hal disampaikan Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Sakhroji bahwa diujung pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta berjalan damai, isu sara nyaris tidak terdengar.
Sakhroji menambahkan ada catatan mengenai pengawasan dalam Pilkada, antara lain kasus rendahnya partisipasi masyarakat, tersebarnya c6 yang tidak terdistribusi, kemudian juga banyak lagi di TPS yang pemilihnya di bawah 200 orang yang hadir.
Hadir sebagai narasumber Prof. Dr. Muhammad, S.IP, M.Si (Ketua DKPP RI Periode 2020-2022), Mujiono (Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta), Taufan Bakri (Ketua Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024), dan Rendi NS Umboh (Koordinator Nasional JPPR).
Turut Hadir Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi DKI Jakarta, Kepala Bagian Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Ketua Bawaslu, Kabupaten/Kota se-DKI Jakarta, Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten/Kota se-DKI Jakarta, Pegiat Pemilu, Pemantau Pemilu, Akademisi, dan Staf Bawaslu Provinsi DKI Jakarta.
Â
Editor             : Humas Bawaslu DKI Jakarta
Penulis           : LuthfiyyahÂ
Fotografer      : Gede